Sayur wortel bisa dimakan dengan
berbagai cara, bisa dimakan mentah ataupun dimasak dengan soup.
Kandungan vitamin A dalam wortel sangat baik untuk menjaga kesehatan
mata. Kesehatan mata akan tetap terjaga bila rajin mengkonsumsi wortel.
Berikut ini adalah beberapa manfaat wortel bagi kesehatan:1. Untuk kesehatan mata
Wortel mengandung vitamin A dan
betakaroten yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan mata. Kandungan
nutrisi tersebut dapat memperbaiki kondisi rabun jauh pada seseorang.
Nutrisi ini juga bersifat antioksidan sehingga dapat mencegah katarak
dan degenerasi makula yang sering dialami oleh para lanjut usia.
2. Mengatasi kolesterol
Penelitian yang dilakukan oleh Robertson
menyebutkan bahwa mengkonsumsi wortel mentah sebanyak 200 gram selama 3
minggu akan mengurangi kolesterol dalam tubuh sebanyak 11%. Selain itu,
mereka yang makan wortel sebanyak 5 kali dalam seminggu akan terhindar
dari resiko stroke hinga 68%.
3. Mencegah kanker
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh
Marilyn Menkes Ph. D, diketahui bahwa mereka yang memiliki betakaroten
rendah lebih beresiko diserang kanker paru-paru. Jadi, para perokok
sangat disarankan untuk mengkonsumsi wortel atau makanan lain yang
mengandung betakaroten.
4. Mencegah sembelit
Serat yang terdapat pada wortel akan
meningkatkan volume feses sebanyak 25%. Dengan begitu masalah sulit BAB
dan sembelit tidak akan terjadi jika kita rajin makan wortel.
Namun, perlu kita perhatikan bahwa
segala sesuatu yang berlebihan tidak akan baik untuk kesehatan, termasuk
makan wortel. Terlalu banyak makan wortel bisa membuat kulit seseorang
menjadi kekuningan atau orange. Memang tidak terlalu berbahaya bagi
jiwa, tapi kelebihan makan wortel bisa membuat penampilan kulitmu
berubah.
soktau.com
0 comments:
Post a Comment